iluhnuna

10 Cara Optimasi Seo On Page Untuk Blogger

3 komentar
cara optimasi seo on page

Tiba saatnya kita untuk membahas tentang konten di blog alias artikel yang kita terbitkan. Mari kita ambil sudut pandang sebagai blogger pemula yang baru saja terjun ke dunia blog.

Apa yang ada di benakmu ketika kamu ingin menerbitkan sebuah tulisan? 

Tentu mulai dengan menulis dan merangkai kata yang enak dibaca dan pastinya mudah dimengerti. Tapi apakah cukup sampai disitu saja?

Kalau kataku sih itu belum cukup. Memang kunci utama seorang blogger adalah konten yang berupa tulisan. Tapi tulisanmu yang enak dibaca itu bisa saja tidak dilirik google apalagi bisa menarik di mata pembaca jika kamu tidak mengenal teknik SEO on Page.

SEO on Page sangat mempengaruhi peringkat blog atau website di halaman google. 

Oleh sebab itu kita harus tahu cara optimasi SEO on Page agar tulisan atau blog kita lebih mudah ditemukan oleh pengguna yang sedang mencari informasi terkait topik yang sedang kita bahas. 

Mengapa SEO On Page Penting?

Sebab optimasi SEO on Page akan meningkatkan peringkat blog di mesin pencari. Dengan optimasi yang baik, blog kita akan lebih mudah muncul di halaman pertama hasil pencarian.

Jika blog berhasil muncul di halaman pertaman otomatis akan meningkatkan trafik organik. Artinya semakin banyak pengunjung yang akan datang secara organik melalui hasil pencarian keyword yang mereka cari.

Keuntungannya tentu saja blog kita dianggap kredibel oleh mesin pencari dan juga pembaca 

Langkah-langkah Optimasi SEO On Page

Hal yang perlu diingat adalah algoritma mesin pencari selalu berubah, sehingga teknik SEO yang diterapkan saat ini bisa saja tidak efektif lagi di masa depan. 

Itulah mengapa ilmu SEO ini adalah ilmu seni yang berubah-ubah dan setiap orang punya teknik tersendiri dalam menerapkannya. Hal ini sesuai dengan pernyataan yang disampaikan pemateri dalam oprec OBS yaitu Alfida Husna

langkah optimasi seo on page

Meski begitu kita perlu tahu tentang dasar dari SEO on Page ini. Ibarat kata ini adalah pondasi dari SEO on Page yang harus dipotimalkan dan tentu saja diterapkan.

1. Riset Keyword:

Dalam menulis ada hal yang harus menjadi perhatian yaitu memilih keyword yang sesuai dengan topik pembahasan. 

Ada beberapa tools keyword yang bisa digunakan untuk mencari kata kunci yang relevan. Ada yang berbayar ada juga yang bisa digunakan secara gratis. 

Dalam pemilihan keyword ini usahakan menggunakan long tail keyword agar pembahasan semakin spesifik

2. Optimasi Judul dan Meta Deskripsi

Judul harus dibuat jelas dan semenarik mungkin namun bukan clickbait. Dalam penulisan judul usahakan panjang maksimal 65 karakter.   

Tuliskan meta deskripsi secara singkat yang menggambarkan isi konten. Jika di blogspot panjang meta deskripsi sudah ditentukan otomatis. 

Jangan lupa dalam judul dan meta deskripsi harus mengandung keyword utama.  

3. Optimasi Konten

Apalah artinya SEO tanpa konten yang berkualitas. Konten yang berkualitas tetap menjadi rajanya. Buatlah konten yang unik, mudah dipahami dan informatif. 

Panjang tulisan sejauh ini belum ada yang memberikan patokan pasti. Namun usahakan konten kita memiliki panjang yang cukup. Minimal 800 atau 1000 kata agar menyajikan informasi yang lebih lengkap.

Gunakan heading yang terstruktur mulai dari H1, H2, H3 dst-. Untuk membagi tulisan ke dalam poin-poin pembahasan sehingga mudah dibaca dan dipahami. 

4. Optimasi Gambar

Gambar dalam artikel yang ditulis juga perlu dioptimalkan. Gambar ini akan membantu blog mendatangkan trafik dari hasil pencarian image. Hal yang harus diperhatikan adalah:

seo pada image

Nama file: Gunakan nama file gambar dengan huruf kecil dan tanda pemisah(-) sebagai spasinya.  

Alt text: Tuliskan alt text yang menjelaskan gambar dan mengandung keyword.

Ukuran gambar: Kompres gambar agar ukurannya lebih kecil (max 100 kb) tanpa mengurangi kualitas. Format webp lebih disarankan karena sesuai denga kriteria tersebut.

5. Internal Linking

Jangan lupa menambah internal link dalam artikel. Sebab tanpa internal link artikel tersebut seperti anak yatim piatu. sendirian. 

Tambahkan internal link yang masih relevan dengan pembahasan. Sehingga terbangun jaringan antara satu tulisan dengan tulisan lainnya.

Dalam membuat internal link, gunakan anchor text yang sesuai dengan tulisan yang akan dijadikan internal link.  

6. External Linking

Selain internal link, kita juga bisa memberikan link keluar kepada sumber kredibel yang mendukung informasi dalam artikel yang kita tulis.  

Dalam memberikan external link usahakan untuk 1 eksternal link diberikan 3 internal link dalam artikel. 

7. URL yang Ramah SEO

Bagaimana itu URL yang ramah SEO? 

Cara optimasi SEO on Page salah satunya adalah menggunakan URL yang singkat dan mengandung kata kunci utama tentunya.

Panjang URL maksimal 75 karakter dihitung mulai dari h di https. Penulisan menggunakan huruf kecil semua. Hindari penggunaan karakter khusus atau angka dalam URL.  

8. Mobile-Friendly

Seperti penjelasan yang sudah-sudah, saat ini google sangat mengedepankan blog atau website yang mobile friendly. Pastikan pilihan template kalian sudah support akan hal ini. 

9. Kecepatan Loading

Kecepatan loading sangat berpengaruh pada optimasi SEO. Kecepatan loading blog mempengaruhi minat pengunjung pada blog kita. 

Salah satu faktor yang sering membuat blog lambat adalah penggunaan gambar dengan ukuran besar. Itulah ukuran gambar di blog diwajibkan max 100 kb. 

10. Update Berkala

Konten terbaru ataupun konten lama yang diupdate tentu akan lebih menarik di mata pengunjung. Hal ini menjadi bukti kalau blog kita masih aktif dan terus melakukan pembaruan.

Kesimpulan

Dengan cara optimasi SEO on Page yang baik, memungkinkan blog kita muncul di halaman pertama hasil pencarian dan meningkatkan trafik organik. 

Ada 10 cara optimasi yang harus teman nuna perhatikan dan terapkan saat menulis artikel. Meskipun SEO adalah seni yang berubah-ubah namun dia tetap memiliki hal mendasar yang harus dikuasai. 

Untuk memantau kinerja blog kita jangan lupa manfaatkan fungsi Google Search Console yang sudah ditautkan pada blog. 


De Eka
프라나와 엄마. KDrama Lovers. Jung Yong Hwa fans. Bucinnya Suga & Jekey!

Related Posts

3 komentar

  1. Dulu sempat malas belajar SEO karena kerap berubah-ubah. Tapi kembali belajar meski menerapkan yang dasar dasarnya saja

    BalasHapus
  2. Awal-awal menerapkan SEO memang terasa menjadi beban. Namun, lama kelamaan kita akan terbiasa. Malah sekarang kalau nulis wajib menerapkan SEO on Page. Kalau nggak, kok berasa nyolok mata.

    BalasHapus
  3. Menerapkan SEO On Page itu ternyata seru juga ya. Meskipun, agak susah karena pakai ponsel. ☺️

    BalasHapus

Posting Komentar